Jakarta (ANTARA) - Telkomsel sebagai perusahaan operator seluler di Indonesia menantikan peningkatan pengguna layanan 5G di momen Lebaran 2025 bertepatan dengan diperluasnya cakupan jangkauan 5G seperti di Surabaya dengan pemasangan 50 Base Tranceiver Station (BTS) 5G.
Vice President Brand & Marketing Communications Telkomsel Abdullah Fahmi menyebutkan bahwa dalam penggelaran 5G pihaknya terus memastikan bahwa layanannya sudah siap terlebih dahulu untuk nantinya dapat memenuhi kebutuhan masyarakat yang terus bertambah tak terkecuali saat Lebaran 2025.
"Untuk target tentu saja kami harapannya akan ada peningkatan. Utilisasi network 5G, apalagi nanti banyak yang pemudik sebagai destinasi di Surabaya. Mudah-mudahan banyak pelanggan yang handphone-nya 5G capability, 5G capable , sehingga menggunakan network 5G di sana," kata Abdullah ditemui di Jakarta, Kamis.